Sunteți pe pagina 1din 84

ASUHAN KEPERAWATAN KLIEN YANG MENGALAMI

ASMA DENGAN KETIDAKEFEKTIFAN POLA NAPAS


DIRUANG INSTALASI GAWAT DARURAT
RSUD SALATIGA

DI SUSUN OLEH :
KHUSNUL KHOTIMAH
NIM.P14086

PROGRAM STUDI D3 KEPERAWATAN


SEKOLAHTINGGI ILMU KESEHATAN KUSUMA HUSADA
SURAKARTA
2017
ASUHAN KEPERAWATAN KLIEN YANG MENGALAMI
ASMA DENGAN KETIDAKEFEKTIFAN POLA NAPAS
DIRUANG INSTALASI GAWAT DARURAT
RSUD SALATIGA

Karya Tulis Ilmiah


Untuk Memenuhi Salah Satu Persyaratan
Dalam Menyelesaikan Program Diploma Tiga Keperawatan

DI SUSUN OLEH :
KHUSNUL KHOTIMAH
NIM.P14086

PROGRAM STUDI D3 KEPERAWATAN


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN KUSUMA HUSADA
SURAKARTA
2017

i
ii
MOTTO

Tujuan dari kehidupan adalah kebahagiaan.

Hiduplah seakan-akan kamu akan mati besok. Belajarlah seakan-akan kamu akan

hidup selamanya. Waktu tidak berpihak pada siapapun. Tapi waktu dapat menjadi

sahabat bagi mereka yang memegang dan memperlakukannya dengan baik.

Aku tidak punya aturan. Aku hanya berusaha melakukan yang terbaik, setiap saat

dan setiap hari. Perubahan tidak akan pernah terjadi jika kita terus menunggu

waktu atau orang yang tepat. Kita adalah perubahan itu sendiri

Pengetahuan adalah senjata yang paling hebat untuk mengubah dunia.Kegagalan

adalah batu loncatan menuju kesuksesan.

iii
iv
v
vi
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa karena

berkat dan karunia-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan Karya Tulis

Ilmiah dengan judul “Asuhan Keperawatan Klien yang Mengalami Asma dengan

Ketidakefektifan Pola Napas diruang Instalasi Gawat Darurat RSUD Salatiga”.

Dalam penyusunan Karya Tulis Ilmiah ini penulis banyak mendapat

bimbingan dan dukungan dari berbagai pihak, oleh karena itu pada kesempatan ini

penulis mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya

kepada yang terhormat:

1. Wahyu Rima Agustin, S.Kep., Ns., M.Kep, selaku Ketua STIKes yang telah

memberikan kesempatan untuk dapat menimba ilmu di STIKes Kusuma

Husada Surakarta.

2. Meri Oktariani,S.Kep., Ns., M.Kep, selaku Ketua Program Studi D3

Keperawatan yang telah memberikan kesempatan untuk dapat menimba ilmu

di STIKes Kusuma Husada Surakarta.

3. Erlina Windyastuti, S.Kep., Ns., M.Kep, selaku Sekretaris Program Studi D3

Keperawatan yang telah memberikan kesempatan dan arahan untuk dapat

menimba ilmu di STIKes Kusuma Husada Surakarta.

4. Fakhrudin Nasrul Sani, S.Kep., Ns.,M.Kep, selaku dosen pembimbing

sekaligus sebagai penguji yang telah membimbing dengan cermat,

memberikan masukan-masukan, inspirasi, perasaan nyaman dalam bimbingan

serta memfasilitasi demi sempurnanya studi kasus ini.

vii
5. Dra. Agnes Sri Harti, M.Si selaku dosen penguji yang telah membimbing

dengan cermat, memberikan masukan-masukan, inspirasi, perasaan nyaman

dalam bimbingan serta memfasilitasi demi sempurnanya studi kasus ini.

6. Semua dosen Program Studi D3 Keperawatan STIKes Kusuma Husada

Surakarta yang telah memberikan bimbingan dengan sabar dan wawasannya

serta ilmu yang bermanfaat.

7. Kedua orangtuaku yang selaku menjadi inspirasi dan memberikan semangat

untuk menyelesaikan pendidikan.

8. Teman-teman Mahasiswa Program Studi D3 Keperawatan STIKes Kusuma

Husada Surakarta dan berbagai pihak yang tidak dapat disebutkan satu-

persatu, yang telah memberikan dukungan moril dan spiritual.

Semoga laporan studi kasus ini bermanfaat untuk perkembangan ilmu


keperawatan dan kesehatan. Amin.

Surakarta, Agustus 2017

Penulis

viii
DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL .................................................................................... i


SURAT PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN .................................... ii
MOTTO ........................................................................................................ iii
LEMBAR PERSETUJUAN ........................................................................ iv
LEMBAR PENETAPAN DEWAN PENGUJI .......................................... v
LEMBAR PENGESAHAN ......................................................................... vi
KATA PENGANTAR .................................................................................. vii
DAFTAR ISI ................................................................................................. ix
DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................ xi

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar belakang ........................................................................ 1
1.2 Batasan Masalah ..................................................................... 4
1.3 Rumusan Masalah .................................................................. 4
1.4 Tujuan ..................................................................................... 4
1.4.1 Tujuan Umum ....................................................................... 4
1.4.2 Tujan Khusus ........................................................................ 5
1.5 Manfaat ................................................................................... 5
1.5.1 Manfaat Teoritis ................................................................... 5
1.5.2 Manfaat Praktis ..................................................................... 5

BAB II TINJAUAN PUSTAKA


2.1 Konsep Asma.......................................................................... 7
2.1.1 Definisi ................................................................................. 7
2.1.2 Klasifikasi ............................................................................. 7
2.1.3 Etiologi ................................................................................. 8
2.1.4 Manifestasi Klinis ................................................................. 9
2.1.5 Patofisiologis ........................................................................ 9
ix
2.1.6 Penatalaksanaan .................................................................... 10
2.1.7 Pemeriksaan Penunjang ........................................................ 11
2.1.8 Komplikasi ........................................................................... 12
2.2 Asuhan Keperawatan .............................................................. 13
2.2.1 Pengkajian ............................................................................ 13
2.2.2 Diagnosa ............................................................................... 16
2.2.3 Perencanaan .......................................................................... 16
2.2.4 Implementasi ........................................................................ 21
2.2.5 Evaluasi ................................................................................ 21

BAB III METODE PENELITIAN


3.1 Desain Penelitian .................................................................... 22
3.2 Batasan Masalah ..................................................................... 22
3.3 Partisipan ................................................................................ 22
3.4 Lokasi dan Waktu Penelitian .................................................. 22
3.5 Pengumpulan Data.................................................................. 23
3.6 Uji Keabsahan Data ................................................................ 24
3.7 Analisa Data ........................................................................... 24

BAB 1V HASIL DAN PEMBAHASAN


4.1 Hasil ........................................................................................ 26
4.1.1 Gambaran Lokasi pengambilan data .................................... 26
4.1.2 Pengkajian ........................................................................... 26
4.1.3 Analisa data .......................................................................... 32
4.1.4 Rencana/ intervensi keperawatan ......................................... 33
4.1.5 Tindakan/ implementasi keperawatan .................................. 34
4.1.6 Evaluasi ................................................................................ 35

BAB V PEMBAHASAN
5.1 Pembahasan .......................................................................... 36
5.1.1 Pengkajian ......................................................................... 36
5.1.2 Rumusan Masalah ............................................................. 40

x
5.1.3 Intervensi Keperawatan ..................................................... 42
5.1.4 Implementasi ..................................................................... 43
5.1.5 Evaluasi Keperawatan ....................................................... 46

BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN


6.1 Kesimpulan .......................................................................... 48
6.1.1 Pengkajian ......................................................................... 48
6.1.2 Diagnosa Keperawatan ...................................................... 49
6.1.3 Intervensi Keperawatan ..................................................... 49
6.1.4 Implementasi ..................................................................... 50
6.1.5 Evaluasi ............................................................................. 50
6.1.6 Analisis .............................................................................. 50
6.2 Saran ..................................................................................... 51
6.2.1 Bagi Rumah Sakit .............................................................. 51
6.2.2 Bagi Tenaga Kesehatan Khususnya Perawat..................... 51
6.2.3 Bagi Institusi Pendidikan .................................................. 51
6.2.4 Bagi Pembaca .................................................................... 52
6.2.5 Bagi Penulis Selanjutnya ................................................... 52

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

xi
LAMPIRAN

Lampiran 1. Daftar Riwayat Hidup

Lampiran 2. Jurnal

Lampiran 3. Asuhan Keperawatan

Lampiran 4. Lembar Konsultasi/ bimbingan

Lampiran 5. Lembar Audience

xii
BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Asma merupakan penyakit kronis yang mengganggu jalan napas akibat

adanya inflamasi dan pembengkakan dinding dalam saluran napas sehingga

menjadi sangat sensitif terhadap masuknya benda asing yang menimbulkan

reaksi yang berlebihan. Akibatnya saluran napas menyempit dan jumlah

udara yang masuk ke dalam paru berkurang. Hal ini menyebabkan timbulnya

napas berbunyi wheezing, batuk-batuk, dada sesak, dan gangguan bernapas

terutama pada malam hari dan dini hari (Soedarto, 2012).

Asma merupakan penyakit gangguan inflamasi kronis saluran

pernapasan yang dihubungkan dengan hiperresponsif, keterbatasan aliran

udara yang reversible dan gejala asma (Prasetyo, 2010) .

World Health Organization (WHO) pada tahun 2011, 235 juta orang di

seluruh dunia menderita asma dengan angka kematian lebih dari 8% di

negara- negara berkembang yang sebenarnya dapat dicegah. National Center

Fot Health Statistics (NCHS) pada tahun 2011, prevalensi asma menurut usia

sebesar 9,5% pada anak dan 8,2% pada dewasa, sedangkan menurut jenis

kelamin 7,2% laki-laki dan 9,7% perempuan (Gisella, 2016).

Menurut hasil Riset Kesehatan Dasar (2013), prevalensi tertinggi

penyakit asma di Provinsi Sulawesi Tengah (7,8%), dua di Provinsi Nusa

Tenggara Timur (7,3%), kemudian di DI Yogyakarta (6,9%), sementara itu

prevalensi terendah terdapat di Provinsi Lampung (1,6%), kemudian diikuti

1
2

Riau, dan Bengkulu (2%). Prevalensi kasus asma di Jawa Tengah sebesar

113.028 kasus mengalami penurunan bila dibandingkan dengan tahun 2012,

140.026 kasus dan tertinggi di Kota Surakarta sebanyak 10.393 kasus.

Berdasarkan data di RSUD Salatiga angka kejadian asma cenderung

meningkat. Total penderita asma tahun 2015 sebanyak 18 penderita. Jumlah

penderita asma pada tahun 2013 sebanyak 9 kasus, penderita asma pada tahun

2014 sebanyak 15 kasus.

Asma dapat disebabkan oleh alergi terhadap sesuatu, seperti udara

dingin atau panas, asap, debu, bulu, atau karena gangguan psikis, alergi ini

biasanya bersifat menurun atau faktor gen (Surtiretna, 2013). Asma

merupakan suatu penyakit obstruksi saluran napas yang memberikan gejala–

gejala batuk, mengi, dan sesak napas (Somantri,2009:52). Penyakit asma,

serangan umumnya datang pada malam hari, tetapi dalam keadaan berat

serangan dapat terjadi setiap saat tidak tergantung waktu Inspirasi pendek dan

dangkal, mengakibatkan penderita menjadi sianosis, wajahnya pucat dan

lemas, serta kulit banyak mengeluarkan keringat. Bentuk thorax terbatas pada

saat inspirasi dan pergerakannya pun juga terbatas, sehingga pasien menjadi

cemas dan berusaha untuk bernapas sekuat-kuatnya (Kumoro, 2008: 2).

Penyakit asma dapat menimbulkan masalah pada jalan napas dan

mengganggu aktivitas sehari-hari. Seseorang akan merasa terganggu apabila

melakukan aktivitas yaitu cepat merasakan sesak napas, frekuensi napas cepat,

mudah lelah, dan sulit untuk bernapas. Asma akan menimbulkan batuk disertai

dahak yang berlebih akan menghambat masuknya oksigen ke saluran

pernapasan sehingga kebutuhan oksigen dalam tubuh berkurang. Selain itu


3

juga akan menimbulkan suara napas tambahan mengi pada saat bernapas

(Mutaqqin, 2010).

Penatalaksanaan pada pasien asma dapat dilakukan secara farmakologik

dan non farmakologik. Pengobatan farmakologik seperti pemberian

bronkodilator dan obat-obatan untuk penyakit asma. Sedangkan pengobatan

secara non farmakologik seperti penyuluhan mengenai penyakit asma,

menghindari faktor pencetus timbulnya asma, pemberian cairan, fisioterapi

dan batuk efektif (Padila, 2013).

Penatalaksanaan penyakit asma secara non farmakologi salah satunya

dengan teknik pernapasan Buteyko yang dapat membantu mengurangi

kesulitan bernapas pada penderita asma dan meningkatkan control pause.

Caranya adalah dengan menahan karbondioksida agar tidak hilang secara

progresif akibat hiperventilasi, sesuai dengan sifat karbondioksida yang

mendilatasi pembuluh darah dan otot, maka dengan menjaga keseimbangan

kadar karbondioksida dalam darah akan mengurangi terjadinya bronkospasme

pada penderita asma (Kolb, 2009).

Berdasarkan hasil penelitian Cooper, (2003) tentang efektivitas teknik

pernapasan buteyko terhadap pengontrolan asma di Balai Kesehatan Paru

Masyarakat Semarang menunjukkan hasil bahwa teknik pernapasan Buteyko

terbukti mampu mengurangi gejala asma namun tidak dapat mengubah fungsi

pulmonar pada pasien. Hingga prinsip dalam pengontrolan asma derajat gejala

dan keterbatasan fungsi dapat diminimalisasi akan mempengaruhi pengobatan

yang didasarkan pada derajat pengontrolan asma. Berdasarkan hasil


4

penelitiaMelastuti, (2015) sesudah dilakukan tehnik pernapasan Buteyko dapat

mengurangi sesak napas.

Berdasarkan latar belakang di atas, maka penulis tertarik untuk

mempelajari tentang asma dan asuhan keperawatannya. Maka penulis

mengangkat judul “Asuhan Keperawatan Klien yang mengalami asma dengan

ketidakefektifan pola napas di Ruang Instalasi Gawat Darurat RSUD Salatiga”

sebagai studi kasus.

1.2 Batasan Masalah

Masalah pada studi kasus ini dibatasi pada Asuhan Keperawatan Klien

yang mengalami asma dengan ketidakefektifan pola napas di RSUD Salatiga.

1.3 Rumusan Masalah

Bagaimanakah asuhan keperawatan pada klien yang mengalami asma

dengan ketidakefektifan pola napas di Ruang Instalasi Gawat Darurat RSUD

Salatiga.

1.4 Tujuan

Tujuan dari penulisan studi kasus dengan judul “Asuhan keperawatan

klien yang mengalami asma dengan ketidakefektifan pola napas di Ruang

Instalasi Gawat Darurat RSUD Salatiga” adalah sebagai berikut :

1.4.1 Tujuan umum

Melaksanakan asuhan keperawatan pada klien yang mengalami

Asma dengan ketidakefektifan pola napas di RSUD Salatiga


5

1.4.2 Khusus

1) Melakukan pengkajian keperawatan pada klien yang mengalami Asma

dengan ketidakefektifan pola napas di RSUD Salatiga

2) Menetapkan diagnosis keperawatan pada klien yang mengalami Asma

dengan ketidakefektifan pola napas di RSUD Salatiga

3) Menyusun perencanaan keperawatan pada klien yang mengalami

Asma dengan ketidakefektifan pola napas di RSUD Salatiga

4) Melaksanakan tindakan keperawatan pada klien yang mengalami

Asma dengan ketidakefektifan pola napas di RSUD Salatiga

5) Melakukan evaluasi pada klien yang mengalami Asma dengan

ketidakefektifan pola napas di RSUD Salatiga

1.5 Manfaat

Adapun manfaat yang diharapkan dari penulisan studi kasus yang

berjudul “Asuhan Keperawatan Pada klien Yang Mengalami Asma dengan

Ketidakefektifan pola napas di RSUD Salatiga” adalah sebagai berikut :

1.5.1 Manfaat Teoritis

Menambah wawasan dan pengetahuan sebagai peran perawat

dalam upaya pemberian asuhan keperwatan pada asma.

1.5.2 Manfaat praktis

1) Bagi rumah sakit

Karya tulis ini diharapkan dapat digunakan sebagai acuan dalam

melakukan asuhan keperawatan khususnya bagi klien yang mengalami

asma.
6

2) Bagi perawat

Mampu memberikan asuhan keperawatan secara komprehensif kepada

klien yang mengalami asma dan melatih berfikir kritis dalam

melakukan asuhan keperawatan khususnya pada klien yang mengalami

asma.

3) Bagi institusi akademik

Digunakan sebagai informasi bagi institusi pendidikan dalam

pengembangan dan peningkat mutu pendidikan di mana yang akan

datang.

4) Bagi klien dan keluarga

Klien dan keluarga mendapatkan informasi dan pengetahuan.

5) Bagi pembaca

Sebagai sumber informasi bagi pembaca.


BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Konsep Asma

2.1.1 Definisi

Asma merupakan penyakit kronis yang mengganggu jalan napas

akibat adanya inflamasi dan pembekakan dinding dalam saluran napas

sehingga menjadi sangat sensitif terhadap masuknya benda asing yang

menimbulkan reaksi yang berlebihan. Akibatnya saluran napas menyempit

dan jumlah udara yang masuk ke dalam paru berkurang. Hal ini

menyebabkan timbulnya napas berbunyi wheezing, batuk-batuk, dada

sesak, dan gangguan bernapas terutama pada malam hari dan dini hari

(Soedarto, 2012).

Asma merupakan penyakit gangguan jalan napas yang ditandai

dengan hipersensitifitas bronkus dan bronokostriksi yang diakibatkan oleh

proses inflamasi kronik yang bersifat reversibel (Prasetyo, 2010) .

2.1.2 Klasifikasi

Klasifikasi menurut Riyadi (2011), sebagai berikut:

1) Asma ekstrinsik atopik/ intrinsik, jenis ini ditandai dengan adanya

faktor pencetus yang tidak jelas seperti latihan/ emosi. Asma ini sering

muncul pada klien dengan usia setelah 40 tahun. Serangan asma ini

makin lama makin sering sehingga akan terjadi bentuk-bentuk

gabungan dengan bronchitis kronik.

7
8

2) Asma ekstrinsik non-atopik/ ekstrinsik/ alergi merupakan bagian kecil

dari penderita asma dewasa dengan penyebab alergi yang jelas asma

jenis ini umumnya dimulai sejak masa kanak-kanak dengan anggota

keluarga yang mempunyai riwayat penyakit atopik seperti eksema,

dermatitis. Adapun bahan alergen biasanya adalah aminal, dander,

spora, jamur, debu dan bulu binatang.

3) Asma campuran/ kombinasi ekstrinsik dan intrinsik. Mayoritas

penderita asma adalah jenis campuran.

2.1.3 Etiologi

Penyebab asma menurut Murwani (2011), yaitu:

1) Ekstrinsik: faktor allergi

a) Inhalan hirupan dari bahan-bahan

Debu, bulu hewan, tumbuh-tumbuhan

b) Ingestan lewat makanan/ obat-obatan

Ikan laut/ ikan tawar, telur dan obat-obatan

c) Kontaktan bersinggungan

Perhiasan

2) Intrinsik: faktor non alergi

a) Biasanya tidak jelas faktor alerginya

b) Biasanya ada peradangan

3) Psikologis: kejiwaan

a) Pada orang yang banyak marah

b) Pada orang yang banyak masalah

c) Pada orang yang iri hati dan dendam


9

4) Genetik: faktor keturunan

a) Kurang jelas

b) Terjadi keluarga yang menderita

2.1.4 Manifestasi klinis

Manifestasi klinis menurut Brunner & Suddarth (2016), yaitu:

1) Batuk, dengan atau tanpa disertai produksi mukus.

2) Dispnea dan mengi, pertama-tama pada ekspirasi, kemudian bisa juga

terjadi selama inspirasi.

3) Sesak napas

4) Diperlukan usaha untuk melakukan ekspirasi memanjang

5) Eksaserbasi asma sering kali didahului oeh peningkatan gejala selama

berhari-hari, namun dapat pula terjadi secara mendadak

6) Takikardi

2.1.5 Patofisiologi

Asma ditandai dengan kontraksi spastic dari otot polos bronkhiolus

yang menyebabkan sukar bernapas. Penyebab yang umum adalah

hipersesitivitas bronkhiolus terhadap benda-benda asing di udara. Reaksi

yang timbul pada asma tipe alergi diduga terjadi dengan cara, seorang

yang alergi mempunyai kecenderungan untuk membentuk sejumlah

antibody Ig E abnormal dalam jumlah besar dan antobodi ini

menyebabkan reaksi alergi bila reaksi dengan antigen spesifikasinya.

Antibody ini terutama melekat pada sel mast yang terdapat pada

interstisial paru yang berhubungan erat dengan bronkhiolus dan bronkhus

keil. Seseorang yang menghirup alergen maka antibody Ig E orang


10

tersebut meningkat, alergen bereaksi dengan antibody yang telah terlekat

pada sel mast dan menyebabkan sel ini akan mengeluarkan berbagai

macam zat, diantaranya histamin, zat anafilaksiyang bereaksi lambat

dengan faktor kemotaktik eosinofilik dan bradikinin. Efek gabungan dari

semua faktor-faktor ini akan menghasilkan edema lokal pada dinding

bronkhiolus kecil maupun sekresi mucus yang kental dalam lumen

bronkhiolus dan spasme otot polos bronkhiolus sehingga menyebabkan

tahanan saluran napas menjadi sangat meningkat.

Penderita asma, diameter bronkiolus lebih berkurang selama ekspirasi

daripada selama inspirasi karena peningkatan tekanan dalam paru selama

ekspirasi paksa menekan bagian luar bronkiolus. Bronkhiolus tersumbat

sebagian, maka sumbatan selanjutnya adalah akibat dari tekanan eksternal

yang menimbulkan obstruksi berat terutama selama ekspirasi. Penderita

asma biasanya dapat melakukan inspirasi dengan baik dan adekuat, tetapi

sekali-kali melakukan ekspirasi. Hal ini menyebabkan dispnea. Kapasitas

residu fungsional dan olume residu paru menjadi sangat meningkat selama

serangan asma akibat kesukaran mengeluarkan udara ekspirasi dari paru

(Prasetyo, 2010).

2.1.6 Penatalaksanaan

Penatalaksanaan asma menurut Brunner & Suddarth, (2016) yaitu:

1) Penatalaksanaan medis

a) Agonis adrenergik-beta2 kerja-pendek

b) Antikolinergik

c) Kortikostereoid: inhaler dosis-terukur


11

d) Inhibitor pemodifikasi leukotrien/ antileukotrien

e) Metilxantin

2) Penatalaksanaan keperawatan menurut Claudia, (2010) yaitu:

a) Penyuluhan

Penyuluhan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan klien

tentang penyakit asma sehingga klien secara sadar akan

menghindari faktor-faktor pencetus asma, menggunakan obat

secara benar, dan berkonsultasi pada tim kesehatan.

b) Menghindari faktorpencetus

Klien perlu mengidentifikasi pencetus asma yang ada pada

lingkungannya, diajarkan cara menghindari dan mengurangi faktor

pencetus asma termasuk intake cairan yang cukup.

c) Fisioterapi dan latihan pernapasan.

2.1.7 Pemeriksaan Penunjang

Pemeriksaan penunjang pada asma (Rengganis, 2008), yaitu:

1) Spirometer, alat pengukur faal paru, selain penting untuk menegakkan

diagnosis juga untuk menilai beratnya obstruksi dan efek pengobatan.

2) Peak Flow Meter/ PFM, Peak Flow Meter merupakan alat pengukur

faal paru sederhana, alat tersebut digunakan untuk mengukur jumlah

udara yang berasal dari paru. Dalam menegakkan diagnosis asma

diperlukan pemeriksaan obyektif (spirometer/Forced Expiratory

Volume atauPeak Flow Meter). Spirometer lebih diutamakan

dibanding Peak Flow Meter oleh karena Peak Flow Meter tidak begitu

sensitif dibandingForced Expiratory Volume. Untuk diagnosis


12

obstruksi saluran napas, Peak Flow Meter mengukur terutama saluran

napas besar, Peak Flow Meter dibuat untuk pemantauan dan bukan

alat diagnostik, Arus Puncak Ekspirasi

3) infeksi.

4) Pemeriksaansputum

5) Komplikasi dapat digunakan dalam diagnosis untuk penderita yang

tidak dapat melakukan pemeriksaanForced Expiratory Volume.

6) X-ray dada/ thorax, dilakukan untuk menyingkirkan penyakit yang

tidak disebabkan asma Komplikasi

7) Pemeriksaan IgE, uji tusuk kulit (skin prick test) untuk menunjukkan

adanya antibodi IgE spesifik pada kulit. Uji tersebut untuk menyokong

anamnesis dan mencari faktor pencetus. Uji alergen yang positif tidak

selalu merupakan penyebab asma. Pemeriksaan darah IgE Atopi

dilakukan dengan cara Radio Allergo Sorbent Test (RAST) bila hasil

uji tusuk kulit tidak dapat dilakukan (pada dermographism).

2.1.8 Pemeriksaandarah terkadang pada pemeriksaan darah terdapat peningkatan

Serum Glutamic Oxaloacetic Transaminase (SGOT) dan Laktat

Dehidrogenase (LDH), leukosit kadang-kadang di atas 15.000/mm3

dimana menandakan adanya suatu

Menurut lynn Betz (2009), komplikasi asma adalah:

1) Status asmatikus

2) Bronkitis kronis, bronkiolitis, pneumonia

3) Emfisema kronis, atelektasis

4) Pneumothoraks, kematian
13

2.2 Asuhan Keperawatan

2.2.1 Pengkajian

Pengajian adalah tahap awal dan dasar dalam proses keperawatan.

Pengkajian merupakan tahap yang paling menentukan bagi tahap

berikutnya (Rohmah & Walid, 2016)

1) Identitaspasien/ biodata

Meliputi nama lengkap, tempat tinggal, jenis kelamin, tanggal lahir,

umur, tempat lahir, asal suku bangsa.

2) Pengkajian Primer

a) Airway

Kaji kepatenan jalan napas, observasi adanya lidah jatuh, adanya

benda asing pada jalan napas (bekas muntahan, darah, sekret yang

tertahan), adanya edema pada mulut, faring, laring, disfagia, suara

stidor, gurgling atau wheezing yang menandakan adanya masalah

pada jalan napas.

b) Breathing

Kaji keefektifan pola napas, respiratory rate, abnormalitas

pernapasan, pola napas, bunyi napas tambahan, penggunaan otot

bantu napas, adanya napas cuping hidung, saturasi oksigen.

c) Circulation

Kaji heart rate, tekanan darah, kekuatan nadi, capillary refill,

akral, suhu tubuh, warna kulit, kelembaban kulit, perdarahan

eksternal jika ada.


14

d) Disability

Berisi pengkajian kesadaran dengan Glasgow Coma Scale (GCS)

atau AVPU, ukuran dan reaksi pupil.

e) Exposure

Berisi pengkajian terhadap suhu serta adanya injury atau kelainan

lain. Atau kondisi lingkungan yang ada di sekitar klien.

3) PENGKAJIAN SEKUNDER

a) Keadaan/ penampilan umum:

Kesadaran :

Tanda-tanda vital :

Tekanan Darah, Nadi, Respirasi, Suhu :

b) History (SAMPLE)

(1) Subjektif :Berisi keluhan utama yang dirasakan pasien

(2) Alergi :Kaji adanya alergi terhadap makanan atau obat-

obatan tertentu

(3) Medikasi :kaji penggunaan obat yang sedang atau pernah

dikonsumsi

(4) Riwayat penyakit sebelumnya: riwayat penyakit sebelumnya

yang berhubungan dengan sekarang

(5) Last Meal : berisi hasil pengkajian makanan atau minuman

terakhir yang dikonsumsi oleh pasien sebelum datang ke IGD

atau kejadian
15

(6) Event Leading :Berisi kronologi kejadian, lamanya gejala

yang dirasakan, penanganan yang telah dilakukan, gejala lain

yang dirasakan, lokasi nyeri atau keluhan lain yang dirasakan

4) PemeriksaanFisik

a) Keadaan umum: lemah.

b) Kesadaran: composmetis

c) Tanda-tanda vital:

(1) Nadi : takikardi (normalnya 60-100 x/menit)

(2) Tekanan darah :hipertensi (normalnya 120/80-140/90 mmhg)

(3) Frekuensi pernapasan : takipnea, dispnea progresif,

pernafasan dangkal, penggunaan otot bantu pernafasan.

(4) Pemeriksaandada

Data yang paling menonjol pada pemeriksaan fisik adalah pada

thoraks dan paru-paru

(a) Inspeksi : frekuensi irama, kedalaman dan upaya bernafas

antara lain : takipnea, dispnea progresif, pernapasan

dangkal.

(b) Palpasi : adanya nyeri tekan, masa, peningkatan vokal

vremitus pada daerah yangterkena.

(c) Perkusi : pekak terjadi bila terisi cairan pada paru,

normalnya timpani (terisi udara)resonansi.

(d) Auskultasi : suara pernafasan yang meningkat

intensitasnya, adanya suara mengi (whezing) dan adanya

suara pernafasan tambahanronchi.


16

2.2.2 Diagnosa Keperawatan

Diagnosa keperawatan merupakan penilaian klinis tentang respon

individu, keluarga, atau komunitas terhadap masalah kesehatan atau proses

kehidupan aktual ataupun potensial sebagai dasar pemilihan intervensi

keperawatan untuk mencapai hasil tempat perawat bertanggung jawab.

Diagnosa keperawatan yang muncul:

1) Bersihan jalan napas tidak efektif berhubungan dengan penumpukan

sekresi mukus

2) Pola napas tidak efektif berhubungan dengan hiperventilasi

3) Gangguan pertukaran gas berhubungan dengan perubahan membran

alveoli ditandai dengan penurunan co2

4) Intoleransi aktivitas berhubungan dengan kelemahan

5) Cemas berhubungan dengan perubahan status kesehatan

2.2.3 Perencanaan

Perencanaan merupakan pengembangan strategi desain untuk

mencegah, mengurangi, dan mengatasi masalah-masalah yang telah

diidentifikasi dalam diagnosa keperawatan.

1) Bersihan jalan napas tidak efektif berhubungan dengan bronkospasme

Tujuan : Setelah dilakukan tindakan keperawatanselama ...x24

jam diharapkan jalan nafas pasien kembali efektif

Kriteria Hasil:

a) Klien udah untuk bernapas

b) Tidak ada sianosis tidak ada dispneu

c) Saturasi oksigen dalam batas normal


17

d) Jalan napas paten

e) Mengeluarkan sekresi seara efektif

f) Klien mempunyai irama dan frekuensi pernapasan dalam rentang

normal

Intervensi :

a) Monitor kecepatan, irama, dan frekuensipernafasan

Rasional: untuk mengetahui keabnormalan pernafasan pasien

b) Auskultasi pada pemeriksaan fisikparu

Rasional: untuk mengetahui ada tidaknya suara nafas tambahan

c) Ajarkan batuk efektif

Rasional: membantu mengeluarkan dahak yang tertahan

d) Kolaborasi pemberian obat sesuaiindikasi

Rasional: membantu mengencerkan dahak sehingga mudah untuk

dikeluarkan

2) Pola nafas tidak efektif berhubungan dengan hiperventilasi

Tujuan : Setelah dilakukan tindakan keperawatanselama

...x24 jam diharapkan pola nafas pasien dapat efektif

Kriteriahasil :

a) Klien menunjukan kedalaan dan kemudahan dalam bernapas

b) Ekspansi dada simetris

c) Tidak ada penggunaan otot bantu pernapasan

d) Tidak ada bunyi napas tambahan

e) Tidak ada napas pendek


18

Intervensi:

a) Monitor pola nafaspasien

Rasional: mengetahui frekuensi, kedalaman, irama pernafasan

b) Pantau tanda- tandavital

Rasional: mengetahui kondisi pasien dan keefektifan intervensi

c) Atur posisi semifowler

Rasional: untuk membantu dalam ekspansi paru

d) Ajarkan tekni bernapas butyko

Rasional: untuk mengurangi sesak napas

e) Kolaborasi pemberian terapi oksigen dan bronkodilator

Rasional: membantu memenuhi kebutuhan oksigen dan

meringankan sesaknafas

3) Gangguan pertukaran gas berhubungan dengan perubahan membran

alveoli ditandai dengan penurunan co2

Tujuan : Setelah dilakukan tindakan keperawatan selama .....x 24

jam klien menunjukan pertukaran gas adekuat

Kriteria hasil:

a) Klien bernapas dengan mudah

b) Tidak ada dispnea

c) Tidak ada kegelisahan

Intervensi :

a) Kaji frekuensi, kedalaman dan kemudahanbernafas.


19

Rasional : distres pernafasan yang dibuktikan dengan dispnea dan

takipnea sebagai indikasi penurunan kemampuan menyediakan

oksigen bagi jaringan.

b) Observasi warna kulit, catat adanya sianosis pada kulit, kuku dan

jaringansentral.

Rasional : sianosis kuku menunjukkan fase konstriksi. Sedangkan

sianosis daun telinga, membran mukosa dan kulit sekitar mulut

(membran hangat) menunjukkan hipoksemia sistemik.

c) Awasi frekuensi dan iramajantung.

Rasional : takikardi biasanya ada sebagai akibat demam atau

dehidrasi tetapi dapat sebagai respon terhadap hipoksemia.

d) Kolaborasi dalam pemberian terapi O2 denganbenar.

Rasional : untuk mempertahankan PaO2 diatas 60 mmHg (normal

PaO2 80-100 mmHg).

4) Intoleransi aktivitas berhubungan dengan kelemahan

Tujuan : Setelah dilakukan tindakan keperawatan selama.....x24

jam klien dapat menunjukkan toleransi terhadap aktivitas

Kriteria hasil :

a) Mentoleransi aktivitas yag biasa dilakukan dan dan ditunjukan

dengan daya tahan, penghematan energi dan perawatan diri

b) Menunjukan penghematan energi


20

Intervensi

a) Evaluasi respon pasien terhadap aktivitas. Catat laporan dispnea,

peningkatan kelemahan atau kelelahan dan perubahan tanda vital

selama dan setelah aktivitas.

Rasional : untuk menetapkan kemampuan atau kebutuhan pasien

dan memudahkan pilihanintervensi.

b) Berikan lingkungan yang tenang dan batasi pengunjung selama fase

akut sesuaiindikasi.

Rasional : Untuk menurunkan stres dan rangsangan berlebihan

meningkatkan istirahat.

c) Bantu pasien memilih posisi yang nyaman untuk istirahat dantidur.

Rasional : Pasien mungkin nyaman dengan kepala tinggi, tidur di

kursi atau menunduk kedepan meja atau bantal.

d) Bantu aktivitas perawaan diri yang diperlukan. Berikan kemajuan

peningkatan aktivitas selama fase penyembuhan.

Rasional : meminimalkan kelelahan dan membantu keseimbangan

suplai dan kebutuhanoksigen.

5) Cemas berhubungan dengan perubahan status kesehatan

Tujuan : setelah dilakukan tindakan keperawatan selama.....x24 jam

klien mampu mengontrol cemas

Kriteria hasil :

a) Klien tidak menunjukkan tanda-tanda fisik kecemasan

b) Klien menunjukkan tidak ada perubahan perilaku akibat kecemasan

c) Klien meneruskan aktiitas yang dibutuhkan


21

d) Klien melaporkan tidak ada manifestasi kecemasan secara fisik

Intervensi

a) Identifikasi tingkat kecemasan klien

Rasional : untuk mengetahui kecemasan klien

b) Ajarkan klien teknik relaksasi

Rasional : untuk mengurangi kecemasan klien

c) Dorong keluarga untuk menemani klien sesuai kebutuhan

Rasional : untuk memberikan rasa nyaman kepada klien

d) Berikan informasi tentang diagnosa prognosis dan tidakan

Rasional : memberikan pengetahuan dan ketenangan

2.2.4 Implementasi

Implementasi adalah realisasi rencan atidakan untuk mencapai

tujuan yang telah ditetapkan, kegiatannya meliputi pengumpulan data

berkelanjutan, mengobservasi respon klien selama dan sesudah

pelaksanaan tindakan.

2.2.5 Evaluasi

Evaluasi merupakan penilaian dengan cara membandingkan

perubahan keadaan klien (hasil yang diamati) dengan tujuan dan kriteria

hasil yang dibuat pada tahap perencanaan.


BAB III

METODE PENELITIAN

2.1 Desain Penelitian

Studi kasus ini adalah untuk mengksplorasi masalah asuhan

keperawatan pada klien yang mengalami asma dengan Ketidakefektifan pola

napas di Ruang Instalasi Gawat Darurat RSUD Salatiga.

2.2 Batasan Masalah

Batasan masalah pada asuhan keperawatan pasien yang mengalami

asma dengan Ketidakefektifan pola napas di Ruang Instalasi Gawat Darurat

RSUD Salatiga, maka penulis hanya menjabarkan konsep asma beserta

asuhan keperawatan mulai pengkajian sampai dengan evaluasi yang disusun

secara naratif.

2.3 Partisipan

Partisipan dalam studi kasus ini adalah 2 klien dengan diagnosa medis

asma dan memiliki masalah keperawatan yang sama di RSUD Salatiga.

2.4 Lokasi dan Waktu penelitian

Lokasi studi kasus ini dilaksanakan di RSUD Salatiga.Waktu pelaksanaan

kasus ini akan dilaksanakan pada tanggal 22 Mei- 3 Juni 2017.

22
23

2.5 Pengumpulan Data

2.5.1 Wawancara

Wawancara adalah metode pengumpulan data dengan cara

mewawancarai langsung responden yang diteliti, sehingga metode ini

memberikan hasil secara langsung. Hal ini digunakan untuk hal-hal dari

responden secara lebih mendalam. Kasus ini wawancara dilakukan pada

klien, keluarga, tenaga kesehatan, dan rekam medik.

2.5.2 Observasi dan Pemeriksaan fisik

Observasi adalah cara pengumpulan data dengan mengadakan

pengamatan secara langsung kepada responden penelitian untuk mencari

perubahan hal- hal yang akan diteliti. Metode instrumen yang dapat

digunakan, antara lain lembar observasi, panduan pengamatan observasi

atau lembar checklist (Hidayat, 2014).

2.5.3 Studi Dokumentasi

Dokumentasi merupakan metode pengumpulan data dengan cara

mengambil data yang berasal dari dokumentasi asli, dokumentasi asli

tersebut dapat berupa gambar, tabel, dan daftar pustaka.

Pendokumentasian kasus ini tentang klien yang mengalami asma dengan

Ketidakefektifan pola napas di Ruang Instalasi Gawat Darurat RSUD

Salatiga.

2.5.4 Studi kepustakaan

Studi kepustakaan merupakan kegiatan peneliti dalam rangka

mencari landasan teoritis dari permasalahan peneliti. kasus ini studi


24

kepustakaan diperoleh dari buku- buku yang membahas tentang penyakit

asma dari tahun 2007 sampai dengan 2017.

2.6 Uji Keabsahan Data

Uji keabsahan data dimaksudkan untuk menguji kualitas data/

informasi yang diperoleh sehingga menghasilkan data dengan validasi tinggi.

Uji keabsahan mempunyai fungsi yaitu melaksanakan pemeriksaan

sedemikian rupa sehingga tingkat kepercayaan penemuan dapat terpercaya

dan memperlihatkan derajad kepercayaan hasil- hasil penemuan dengan jalan

pembuktian terhadap kenyataan ganda yang sedang di teliti (Prastowo, 2011).

Uji keabsahan data dilakukan dengan: memperpanjang waktu pengamatan,

sumber informasi tambahan menggunakan triangulasi dari sumber data utama

yaitu klien, perawat dan keluarga klien yang berkaitan dengan masalah yang

diteliti yaitu pada klien yang mengalami asma dengan Ketidakefektifan pola

napas di Ruang Instalasi Gawat Darurat RSUD Salatiga.

2.7 Analisis Data

Analisa data dilakukan sejak peneliti di lapangan, sewaktu

pengumpulan data sampai dengan cara mengemukakan data terkumpul.

Analisa dilakukan dengan cara mengemukakan fakta, selanjutnya

membandingkan dengan teori yang ada dan selanjutnya dituangkan dalam

opini pembahasan. Teknik analisis yang digunakan dengan cara menarasikan

jawaban- jawaban yang diperoleh dari hasil interprestasi wawancara yang

mendalam yang dilakukan untuk menjawab rumusan masalah. Teknik analisis

digunakan dengan cara observasi oleh peneliti dan studi dokumentasi yang

menghasilkan data untuk selanjutnya diinterprestasikan dan dibandingkan


25

teori yang ada sebagai bahan untuk memberikan rekomendasi dalam

intervensi tersebut. Urutan analisis adalah:

2.7.1 Pengumpulan data

Data dikumpulkan dari hasilWawancara, Observasi, Dokumentasi.

Hasil ditulis dalam bentuk catatan lapangan, kemudian di salin dalam

bentuk transkrip (catatan terstruktur).

2.7.2 Mereduksi data

Data hasil wawancara yang terkumpul dalam bentuk catatan

lapangan dijadikan satu dalam bentuk transkrip dan dikelompokkan

menjadi data subyektif dan obyektif, dianalisis berdasarkan hasil

pemeriksaan diagnostik kemudian dibandingkan nilai normal.

2.7.3 Penyajian data

Penyajian data dapat dilakukan dengan tabel, gambar, bagan

maupun teks naratif. Kerahasiaan dari klien dijamin dengan jalan

mangaburkan identitas dari klien.

2.7.4 Kesimpulan

Dari data yang disajikan, kemudian data dibahas dan dibandingkan

dengan hasil- hasil penelitian terdahulu dan secara teoritis dengan perilaku

kesehatan. Penarikan kesimpulan dilakukan dengan metode induksi.Data

yang dikumpulkan terkait dengan data pengkajian, diagnosis, perencanaan,

tindakan, dan evaluasi.


BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 HASIL

4.1.1 Gambaran Lokasi pengambilan data

Lokasi pengambilan data ini dilakukan di Ruang Instalasi Gawat

Darurat RSUD Salatiga, didapatkan 2 data klien yang bernama Ny. R yang

tinggal di Genuk dan Tn. S yang tinggal di Tengaran.

4.1.2 Pengkajian

1) BIODATA

IDENTITAS KLIEN KLIEN 1 KLIEN 2


Nama Ny. R Tn. S
Umur 34 tahun 54 tahun
Agama Islam Islam
Pendidikan SMA SD
Pekerjaan Karyawan swasta Petani
Alamat Genuk Tengaran
Tanggal masuk RS 27 Mei 2017 31 Mei 2017
Diagnosa medis Asma Bronkial Asma Bronkial
No. Registrasi 17-18-364xxx 61:68-84xxx
Dokter Dr. Y Dr. N
Tanggal pengkajian 27 Mei 2017 31 Mei 2017

IDENTITAS PENANGGUNG KLIEN 1 KLIEN 2


JAWAB
Nama Tn. S Tn. N
Umur 40 tahun 36 tahun
Pendidikan SMA SMA
Pekerjaan Karyawan swasta Karyawan swasta
Alamat Griya Kuwaron, Genuk Duren, Tengaran
Hub. Dengan klien Suami Anak

26
27

2) PENGKAJIAN PRIMER

PENGKAJIAN KLIEN 1 KLIEN2


Airway klien sulit mengeluarkan dahak, Terdengar suara wheezing, klien
terdengar suara wheezing, adanya sulit mengeluarkan dahak, adanya
retraksi dinding dada. retraksi dinding dada.
Breathing Klien tampak terengah-engah dan Respiratory rate 28x/menit, ada
ada otot bantu pernapasan, otot bantu pernapasan dan saturasi
respiratory rate 30x/menit, dan oksigen 92%.
saturasi oksigen 90%.
Circulation Frekuensi nadi 70x/menit, Frekuensi nadi 110x/menit,
tekanan darah 130/80 mmhg, tekanan darah 140/90 mmhg,
capilary refil <2 detik, akral capilary refil <2 detik, akral
teraba dingin, suhu tubuh 360c teraba hangat, suhu tubuh 36,50c
Disability Tingkat kesadaran composmetis, Tingkat kesadaran composmetis,
nilai GCS 15, diameter pupil nilai GCS 15, diameter pupil
3mililiter, pupil positif terhadap 3mililiter, pupil positif terhadap
cahaya. cahaya.
Exposure Kondisi lingkungan klien aman, Kondisi lingkungan klien aman,
klien tidak mengalami cedera klien tidak mengalami cedera
maupun kelainan lain. maupun kelainan lain.
3) PENGKAJIAN SEKUNDER

KEADAAN/ KLIEN 1 KLIEN 2


PENAMPILAN UMUM
Kesadarn Composmetis Composmetis
Tanda-tanda vital
Tekanan darah 130/80 mmhg 140/90 mmhg
Nadi
Frekuensi 70x/menit 110x/menit
Irama Teratur Teratur
Respirasi
Frekuensi 30x/menit 28x/menit
Irama Teratur Teratur

HISTORY(SAMPLE) KLIEN 1 KLIEN 2


Subjektif Klien mengatakan sesak Klien mengatakan sesak
napas, batuk dan susah napas, batuk dan sulit
mengeluarkan dahaknya mengeluarkan dahak
dan sesak setelah
beraktivitas
Alergi Klien mengatakan tidak Klien mengatakan tidak
memiliki alergi memiliki alergi
Medikasi Klien mengatakan pernah Klien mengatakan tidak
mengkonsumsi obat mengkonsumsi obat dalam
ambroksol sebelumnya seminggu terakhir
Riwayat penyakit Klien mengatakan sudah Klien mengatakan sudah
sebelumnya pernah ke rumah sakit pernah berobat ke rumah
karena sesak napas 1 sakit kurang lebih 1 tahun
bulan yang lalu yang lalu karena keluhan
sesak napas
Last meal Klien mengatakan terkhir Klien mengatakan terakhir
yang dikonsumsi nasi, yang dikonsumsi nasi.
sayur, dan teh anget Sayur, air putih
Event leading Klien datang di IGD Klien datang di IGD
28

dengan keluhan sesak dengan keluhan sesak


napas, ada suara napas napas, ada suara napas
tambahan wheezing, serta tambahan wheezing, serta
batuk sejak tadi pagi batuk .

4) PEMERIKSAAN FISIK

PEMERIKSAAN FISIK KLIEN 1 KLIEN 2

Kepala

- Bentuk kepala Mesochepal Mesochepal


- Kulit kepala Bersih Bersih
- Rambut Hitam Hitam
Mata

- Palpebra Tidak ada oedema Tidak ada oedema


- Konjungtiva Tidak anemis Tidak anemis
- Sclera Tidak ikterik Tidak ikterik
- Reflek terhadap cahaya Positif Positif
- Penggunaan alat bantu Tidak menggunakan alat Tidak menggunakan
penglihatan bantu penglihatan alat bantu penglihatan

Hidung Klien tampak Klien tampak


menggunakan menggunakan
pernapasan cuping pernapasan cuping
hidung hidung
Mulut Mukosa bibir kering Mukosa bibir lembab
Gigi Gigi tampak besih Gigi tampak bersih
Telinga Simetris kanan dan kiri Simetris kanan dan kiri
tidak menggunakan alat tidak menggunakan
bantu pendengaran alat bantu pendengaran
Leher Tidak ada pembesaran Tidak ada pembesaran
kelenjar tyroid kelenjar tyroid
Paru-paru

- Inspeksi Adanya retraksi dinding Adanya retraksi


dada dinding dada
Vokal fremitus kanan Vokal fremitus kanan
- Palpasi dan kiri sama dan kiri sama
Terdengar suara Terdengar suara
hipersonor hipersonor
- Perkusi Terdengar suara Terdengar suara
wheezing wheezing

- Auskultasi
Jantung

- Inspeksi Bentuk dada simetris Bentuk dada simetris

- Palpasi Ictus cordis tidak teraba Ictus cordis teraba di


di SIC V SIC V
- Perkusi Terdengar bunyi pekak Terdengar bunyi pekak
29

- Auskultasi Bunyi jantung 1 dan II Bunyi jantung 1 dan II


murni murni
Abdomen

- Inspeksi Bentuk cembung Bentuk cembung

- Auskultasi Bissing usus 12x/menit Bissing usus 15x/menit

- Palpasi Tidak ada nyeri tekan Tidak ada nyeri tekan

- Perkusi Pada kuadran 1 redup, Pada kuadran 1 redup,


kuadran II, III, IV kuadran II, III, IV
timpani timpani

Genetalia Tidak terpasang dc Tidak terpasang dc


Ekstremitas

Atas
- Kekuatan otot ka/ ki 5/5 5/5
- ROM ka/ ki Pergerakan baik Pergerakan baik
- Capilary Refile < 2 detik < 2 detik
- Perubahan bentuk tulang Tidak ada perubahan Tidak ada perubahan
tulang tulang

4/4 5/5
Bawah Pergerakan lemah Pergerakan baik
- Kekuatan otot ka/ ki < 2 detik < 2 detik
- ROM ka/ ki Tidak ada perubahan Tidak ada perubahan
- Capilary Refile tulang tulang
- Perubahan bentuk tulang
30

GENOGRAM

Klien Ny. R

= laki-laki

= Perempuan

=laki-laki meninggal

= Perempuan meninggal

= Klien Ny. R

= Tinggal serumah
31

Genogram

Klien Tn. S

= laki-laki

=Perempuan

= laki-laki meninggal

= Perempuan meninggal

= Klien Tn. S

= Tinggal serumah
32

4.1.3 ANALISA DATA

Data Fokus Etiologi Masalah


Klien 1
DS: Fisiologis (asma) Ketidakefektifan bersihan
Klien mengatakan batuk dan jalan napas (00031)
susah mengeluarkan dahak serta
sesak napas

DO:
 Klien terlihat batuk dan
belum bisa mengeluarkan
dahak
 Terdengar suara napas
tambahan wheezing
 Respirasi Rate: 30x/menit
DS: Hiperventilasi Ketidakefektifan pola napas
Klien mengatakan sesak napas (00032)

DO:
 Klien terlihat pada saat fase
ekspirasi memanjang
 Menggunakan otot bantu
pernapasan
 Menggunakan pernapasan
cuping hidung
 Respirasi Rate: 30x/menit
DS: Kelemahan Intoleransi aktivitas (00092)
Klien mengatakan sesak setelah
beraktivitas, lemas
DO:
 Klien tampak dispnea
 Nadi lemah 70x/menit
 Akral dingin
Klien 2
DS: Fisiologis (asma) Ketidakefektifan bersihan
Klien mengatakan batuk jalan napas (00031)
berdahak dan susah dikeluarkan

DO:
 Klien terlihat batuk, dan
dahak belum bisa keluar
 Terdapat suara napas
tambahan wheezing
 Respirasi rate 28x/ menit
DS: Hiperventilasi Ketidakefektifan pola napas
Klien mengatakan sesak napas (00032)

DO:
 Klien tampak menggunakan
otot bantu pernapasan
 Klien tampak menggunakan
pernapasan cuping hidung
 Klien terlihat saat ekspirasi
memanjang
 Respirasi rate 28x/ menit
33

4.1.4 RENCANA/ INTERVENSI KEPERAWATAN

Tujuan dan Kriteria hasil Intervensi RASIONAL

Klien 1

Ketidakefektifan bersihan 1. Observasi vital sign dan 1. Untuk mengetahui


jalan napas b.d fisiologis kaji pernapasan vital sign dan
asma 2. Berikan posisi semi pernapasan
Setelah dilakukan perawatan fowler 2. Posisi semi fowler
1x1 jam, klien menunjukan 3. Anjurkan klien untuk dapat memaksimalkan
 Mampu mengeluarkan istirahat dan napas pengembangan dada
sputum dalam 3. Mengurangi sesak
 Tidak sesak napas 4. Ajarkan fisioterapi dada napas
 Respirasi dalam rentang dan batuk efektif 4. Dapat memobilisasi
normal (16-24x/menit) 5. Kolaborasi dalam sekret ke saluran napas
 Spo2 dalam batas normal pemberian nebulizer besar
5. Dapat mengencerkan
dahak
Ketidakefektifan pola napas 1. Monitor pola napas dan 1. Untuk mengetahui
b.d hiperventilasi vital sign vital sign dan
Setelah dilakukan perawatan 2. Berikan posisi semi pernapasan
1x1 jam, klien menunjukan fowler 2. Dapat memaksimalkan
 Tidak menggunakan otot 3. Ajarkan teknik bernapas pengembangan dada
bantu pernapasan butyko 3. Dapat mengurangi
 Tidak ada bunyi napas 4. Auskultasi suara napas, sesak napas
tambahan catat adanya suara napas 4. Untuk mengetahui
 Tidak terpasang oksigen tambahan adanya suara napas
 Tidak sesak napas 5. Kolaborasi pemberian tambahan atau tidak
o2 nasal kanul 5. Dapat meningkatkan
oksigen yang masuk
Intoleansi aktivitas b.d 1. Observasi adanya 1. Dapat mengetahui vital
kelemahan dispnea dan vital sign sing dan ada atau
Setelah dilakukan perawatan dan peningkatan tidaknya dispnea
1x1 jam, klien menunjukan kelemahan 2. Dapat memberikan
2. Berikan lingkungan ketenangan
 Vital sign dalam batas yang tenang 3. Dapat memotivasi agar
normal 3. Sediakan penguatan cepat sembuh
 Dapat melakukan positif 4. Untuk mengetahui
aktivitas 4. Monitor respon fisik adanya kelemahan otot
 Tidak sianosis
 Keseimbangan aktivitas
dan istirahat
Klien 2
Ketidakefektifan bersihan 1. Observasi vital sign dan 1. Untuk mengetahui
jalan napas b.d fisiologis kaji pernapasan vital sign dan
asma 2. Berikan posisi semi pernapasan
Setelah dilakukan perawatan fowler 2. Posisi semi fowler
1x1 jam, klien menunjukan 3. Anjurkan klien untuk dapat memaksimalkan
 Mampu mengeluarkan istirahat dan napas pengembangan dada
sputum dalam 3. Mengurangi sesak
 Tidak sesak napas 4. Ajarkan fisioterapi dada napas
 Respirasi dalam rentang dan batuk efektif 4. Dapat memobilisasi
normal (16-24x/menit) 5. Kolaborasi dalam sekret ke saluran napas
 Spo2 dalam batas normal pemberian nebulizer besar
34

5. Dapat mengencerkan
dahak

Ketidakefektifan pola napas 1. Monitor pola napas dan 1. Untuk mengetahui


b.d hiperventilasi vital sign vital sign dan
Setelah dilakukan perawatan 2. Berikan posisi semi pernapasan
1x1 jam, klien menunjukan fowler 2. Dapat memaksimalkan
 Tidak menggunakan otot 3. Ajarkan teknik bernapas pengembangan dada
bantu pernapasan butyko 3. Dapat mengurangi
 Tidak ada bunyi napas 4. Auskultasi suara napas, sesak napas
tambahan catat adanya suara napas 4. Untuk mengetahui
 Tidak terpasang oksigen tambahan adanya suara napas
 Tidak sesak napas 5. Kolaborasi pemberian o2 tambahan atau tidak
nasal kanul 5. Dapat meningkatkan
oksigen yang masuk

4.1.5 TINDAKAN/ IMPLEMENTASI KEPERAWATAN

Diagnosa 27 Mei 2017


Keperawatan
Klien 1 Implementasi
Ketidakefktifan 01.20 Mengauskultasi bunyi napas dan
bersihan jalan napas mengobservasi vital sign
b.d fisiologis (asma) 01.30 Memberikan posisi semi fowler
01.35 Mengajakan fisioterapi dada dan batuk efektif
01.45 Memberikan nebulizer ventolin 2,5 mg dan
fixotide 0,5 mg/ 2 ml

Ketidakefektifan 02.00 Mengkaji status pernapasan


pola napas b.d 02.05 Mengajarkan teknik bernapas butyko
hiperventilasi 02.15 Memberikan O2 nasal kanul

Intoleransi aktivitas 02.15 Mengobservasi adanya dipsnea


b.d kelemahan 02.20 Memberikan lingkungan yang nyaman yaitu
pembatasan pengunjung
02.20 Memberikan posisi tidur yang nyaman

Diagnosa 31 Mei 2017


Keperawatan
Klien 2 Implementasi
Ketidakefktifan 13.17 Mengobservasi pernapasan
bersihan jalan napas 13.20 Memberikan nebulizerventolin 2,5 mg dan
b.d fisiologis (asma) fixotide 0,5 mg/ 2 ml

Ketidakefektifan 13.45 Mengobservasi pola napas dan vital sign


pola napas b.d 13.50 Mengatur posisi semi fowler
hiperventilasi 13.55 Mengajarkan teknik bernapas buteyko
14.00 Berkolaborasi dalam pemberian oksigen nasal
kanul
35

4.1.6 EVALUASI

Evaluasi 27 Mei 2017


Klien 1

Ketidakefktifan bersihan jalan napas S:klien mengatakan sesak napas berkurang dan
b.d fisiologis (asma) sudah tidak batuk
O: Pernapasan 24x/ menit
Dahak bisa keluar
Vital sign
TD: 120/80 mmhg
Nadi: 76x/ menit
S: 370 c
A: masalah teratasi
P: Hentikan intervensi
Ketidakefektifan pola napas b.d S: klien mengatakan sesak napas berkurang
hiperventilasi O: vital sign
TD: 110/80 mmhg
RR: 26x/ menit
Nadi: 76x/ menit
Suhu:370c
A: masalah teratasi
P: Hentikan intervensi

Intoleransi aktivitas b.d kelemahan S: klien mengatakan sesak napas berkurang dan
lebih nyaman
O: klien tampak nyaman
A: masalah teratasi
P: Hentikan intervensi

Evaluasi 31 Mei 2017


Klien 2

Ketidakefktifan bersihan jalan napas S: klien mengatakan dahak sudah bisa keluar
b.d fisiologis (asma) O: dahak sudah keluar
Tidak terdengar suara napas tambahan
A: masalah teratasi
P:Hentikan intervensi
Ketidakefektifan pola napas b.d S: klien mengatakan sesak napas berkurang
hiperventilasi O: Vital sign
TD:110/80 mmhg
Nadi:100x/ menit
Suhu:36,50c
RR:24x/menit
Oksigen nasal kanul sudah dilepas
A: masalah teratasi
P:Hentikan intervensi
BAB V

PEMBAHASAN

5.1 Pembahasan

Perbandingan antara tinjauan pustaka dengan tinjauan kasus yang

disajikan untuk menjawab tujuan khusus. Setiap perbedaan diuraikan dengan

konsep. Pembahasan disusun sesuai dengan tujuan khusus. Pembahasan berisi

tentang mengapa (why) dan bagaimana (how). Urutan penulis berdasarkan

paragraf adalah F-T-O (Fakta-Teori-Opini).

5.1.1 Pengkajian

Pengkajian adalah tahap awal dan dasar dalam proses

keperawatan. Pengkajian merupakan tahap yang paling menentukan bagi

tahap berikutnya (Rohmah & Walid, 2016). Pengkajian pada kasus gawat

darurat dibedakan menjadi dua yaitu pengkajian primer dan pengkajian

sekunder. Metode pengkajian yang dilakukan penulis terhadap kasus Ny.

R dan Tn. S yaitu menggunakan metode wawancara, observasi, serta

catatan dari rekam medik.

Hasil pengkajian pada Ny. R pada tanggal 27 Mei 2017

didapatkan data pengkajian Airway terdapat sputum yang menghalangi

napas sehingga menimbulkan suara wheezing. Breathing klien tampak

terengah-engah dan ada otot bantu pernapasan, respirasi klien 30x/ menit.

Circulation Frekuensi nadi 70x/menit, tekanan darah 130/80 mmhg,

capilary refil <2 detik, akral teraba dingin, suhu tubuh 360C.

36
37

Disabilitytingkat kesadaran klien composmetis, nilai GCS 15, diameter

pupil 3mililiter, pupil positif terhadap cahaya. Exposure kondisi

lingkungan klien aman, klien tidak mengalami cedera maupun kelainan

lain. Hasil pengkajian pada Tn.S pada tanggal 31 Mei 2017 Airway

terdapat sputum yang menghalangi napas sehingga menimbulkan suara

wheezing. Breathing klien tampak terengah-engah dan ada otot bantu

pernapasan, respirasi klien 28x/ menit. Circulation Frekuensi nadi

70x/menit, tekanan darah 140/90 mmhg, capilary refil <2 detik, akral

teraba dingin, suhu tubuh 36,5oC. Disability tingkat kesadaran klien

composmetis, nilai GCS 15, diameter pupil 3mililiter, pupil positif

terhadap cahaya. Exposure kondisi lingkungan klien aman, klien tidak

mengalami cedera maupun kelainan lain.

Sesak nafas atau kesulitan bernafas disebabkan oleh aliran udara

dalam saluran pernafasan karena penyempitan. Penyempitan dapat terjadi

karena saluran pernafasan menguncup, oedema atau timbulnya sekret

yang menghalangi saluran pernafasan. Sesak nafas dapat ditentukan

dengan menghitung pernafasan dalam satu menit (Handoko,

2008).Berdasarkan data klien dapat disimpulkan, hal ini sesuai dengan

teori bahwa serangan asma ditandai dengan batuk, mengi, sesak napas

dan adanya otot bantu pernapasan (Brunner & Suddarth 2016).

Hasil pengkajian selanjutnya didapatkan pada kasus Ny. R yaitu

keadaan umum pasien baik, kesadaran composmentis. Pemeriksaan

tanda- tanda vital diperoleh tekanan darah 130/80 mmhg, nadi 70x/menit

dengan irama teratur dan kuat, respirasi 30 x/menit dengan irama teratur.
38

Hasil pengkajan pada Tn. S keadaan umum pasien baik, kesadaran

composmentis. Pemeriksaan tanda- tanda vital diperoleh tekanan darah

140/90 mmhg, nadi 110x/menit dengan irama teratur dan kuat, respirasi

28x/menit dengan irama teratur. Pengkajian sekunder yang dilakukan

pada kasus Ny. R dan Tn. S dengan menggunakan sistem SAMPLE

(Subjektif, Alergi, Medication, Past Illnes, Last Meal, Event Leading).

Data subjektif didapatkan Ny. R mengatakan sesak nafas, batuk

dan susah mengeluarkan dahaknya. Alergi didapatkan Ny. R tidak

memiliki alergi. Medikasi didapatkan klien mengatakan bahwa pasien

pernah mengkonsumsi obat-obatan asma. Past Illnes didapatkan klien

mengatakan sudah pernah ke rumah sakit karena sesak napas 1 bulan

yang lalu. Last meal klien mengatakan terakhir yang dikonsumsi nasi,

sayur, dan teh anget. Event leading didapatkan klien datang di IGD

dengan keluhan sesak napas, ada suara napas tambahan, serta batuk sejak

tadi pagi. Data subjektif didapatkan Tn. S mengatakan sesak nafas,

batuk dan susah mengeluarkan dahaknya. Alergi didapatkan Tn. S tidak

memiliki alergi. Medikasi didapatkan klien mengatakan bahwa pasien

tidak mengkonsumsi obat-obatan. Past Illnes didapatkan klien

mengatakan sudah pernah berobat ke rumah sakit kurang lebih 1 tahun

yang lalu karena keluhan sesak napas. Last meal klien mengatakan

terakhir yang dikonsumsi nasi, sayur, dan air putih. Event leading

didapatkan klien datang di IGD dengan keluhan sesak napas, ada suara

napas tambahan, serta batuk.


39

Hal tersebut sesuai dengan teori yang menyebutkan bahwa, status

penampilan kasehatan pada pasien asma lemah, tingkat kesadaran

kesehatan komposmentis atau apatis, pemeriksaan tanda-tanda vital

frekuensi nadi dan tekanan darah Takikardi atau hipertensi, frekuensi

pernafasan takipnea atau dispnea progresif, pernafasan dangkal,

penggunaan otot bantu pernapasan, suhu tubuh pasien dengan asma

biasanya masih dalam batas normal 36-37oC (Riyadi & Sukarmin,2011).

Pemeriksaan fisik adalah metode pengumpulan data yang

sistematik dengan memakai indera penglihatan, pendengaran, penciuman,

dan rasa untuk mendeteksi masalah kesehatan klien. Pemeriksaan fisik

perawat menggunakan teknik inspeksi, auskultasi, palpasi, dan perkusi

(Delp and Mannig,2008). Hasil pemeriksaan paru-paru: inspeksi adanya

retraksi didnding dada palpasi vocal fremitus

kanandankirisama,perkusisonor,auskultasiterdengarwheezing.

Wheezing adalah pernapasan frekuensi tinggi nyaring yang terdengar di

akhir fase ekspirasi. Hal ini disebabkan adanya penyempitan pada saluran

pernafasan (Kusuman, 2008).

Hasil pengkajian pada Ny. R dan Tn. S mengalami kesamaan yaitu

kedua klien mengatakan sesak napas, batuk dan sulit mengeluarkan

dahak, serta adanya peningkatan respirasi rate. Keduan klien yaitu Ny. R

dan Tn. S pada pemeriksaan paru-paru memiliki persamaan yaitu adanya

suara napas tambahan wheezing, ini sesuai dengan teori yaitu , gambaran

klinis pada asma dimulai dengan jaringan di dalam bronkus meradang

(mengalami inflamasi). Otot-otot di bagian luar saluran pernafasan


40

mengetat sehingga saluran pernafasan menyempit (bronkokonstriksi),

sementara itu lendir pekat (mukus) berproduksi secara berlebih dan

memenuhi bronkiolus yang menjadi bengkak. Akibat dari proses tadi,

penderita mengalami kesulitan bernafas atau sesak yang disertai batuk

dan mengi. Bentuk serangan akut asma dimulai dari batuk yang terus-

menerus,

kesulitanmenarikataumenghembuskannafassehinggaperasaandadasep

erti tertekan, hingga napas tertekan (Darmanto 2012).

5.1.2 Rumusan Masalah

Diagnosa keperawatan merupakan penilaian klinis tentang respon

individu, keluarga, atau komunitas terhadap masalah kesehatan atau

proses kehidupan aktual ataupun potensial sebagai dasar pemilihan

intervensi keperawatan untuk mencapai hasil tempat perawat

bertanggung jawab (Rohmah & Walid, 2016).

Berdasarkan analisa data penulis dapat menegakkan diagnosa

keperawatan yang sama pada kedua klien tersebut yaitu, ketidakefektifan

pola napas berhubungan dengan hiperventilasi.

Ketidakefektifanpolanafasadalahketidakmampuanuntukmemberikan

ventilasi yang adekuat pada saat ekspirasi atau inspirasi. Batasan

karakteristiknya adalah tidak ada batuk, penggunaan otot bantu

pernapasan, retraksi dinding dada, pernapasan dalam batas normal 16-

20 kali per menit (Nanda,2009).

Data yang mendukung diagnosa ketidakefektifan pola napas

meliputi data subyektif dan data obyektif. Analisa data Ny. R, data
41

subyektif klien mengatakan sesak napas, data obyektif Ny.R, Klien

terlihat pada saat fase ekspirasi memanjang, menggunakan otot bantu

pernapasan, menggunakan pernapasan cuping hidung, Respirasi Rate:

30x/menit. Analisa data Tn. S, data subyektif klien mengatakan sesak

napas, data obyektif Tn.S klien tampak menggunakan otot bantu

pernapasan, klien tampak menggunakan pernapasan cuping hidung, klien

terlihat saat ekspirasi memanjang, respirasi rate 28x/ menit.Diagnosa

ketidakefektifan pola nafas merupakan diagnosa yang bermasalah pada

breathing agar pola nafas lebih efektif.

Diagnosa yang muncul pada Ny. R dan Tn. S memiliki kesamaan

ketidakefektifan pola napas berhubungan dengan hiperventilasi. Ini

sesuai dengan teori bahwa Hiperventilasi merupakan kondisi ketika

terjadi peningkatan frekuensi bernapas. Hal ini akan memicu berubahnya

kadar karbondioksida dalam darah. Penyebab terjadinya hiperventilasi

adalah pernafasan yang sangat cepat dan dalam yang menyebabkan

terlalu banyak jumlah karbondioksida yang dikeluarkan dari aliran darah.

Ketika tubuh mengeluarkan karbondioksida lebih dari yang dibutuhkan,

kondisi ini akan mengarah pada respiratory alkalosis. Hiperventilasi

terjadi ketika paru- paru bernapas berlebihan untuk mencapai gas darah

arteri normal. Akibatnya paru-paru menghirup oksigen lebih dari

yang dibutuhkan. Hiperventilasi dapat terjadi karena infeksi paru-paru,

serangan jantung, perdarahan, atau serangan panik (Zara, 2012).


42

5.1.3 Intervensi keperawatan

Intervensi keperawatan atau perencanaan merupakan

pengembangan strategi desain untuk mencegah, mengurangi, dan

mengatasi masalah-masalah yang telah diidentifikasi dalam diagnosa

keperawatan (Rohmah & Walid, 2016). Berdasarkan diagnosa

keperawatan yang telah penulis rumuskan, penulis menyusun intervensi

sebagai berikut:

Intervensi atau rencana keperawatan yang akan dilakukan pada

diagnosa ketidakefektifan pola napas berhubungan dengan hiperventilasi,

pada kasus Ny. R dan Tn. S penulis melakukan tindakan perawatan 1x1

jam, klien menunjukan: tidak menggunakan otot bantu pernapasan, tidak

ada bunyi napas tambahan, tidak terpasang oksigen, tidak sesak napas,

respirasi dalam rentang normal (16-24x/menit). Intervensi yang akan

dilakukan berdasarkan klasifkasi intervensi keperawatan ketidakefektifan

pola napas: monitor pola napas dan vital sign, berikan posisi semi fowler,

ajarkan teknik bernapas buteyko, auskultasi suara napas, catat adanya

suara napas tambahan, kolaborasi pemberian o2 nasal kanul.

Intervensi yang sesuai dengan teori pada diagnosa ketidakefektifan

pola napas berhubungan dengan hiperventilasi, yaitu yang pertama

observasi pola nafas pasien untuk mengetahui irama, kedalaman dan

frekuensi pernafasan. Kedua pantau tanda-tanda vital dan saturasi

oksigen untuk mengetahui keadaan umum pasien dan kadar oksigen.

Ketiga anjurkan kepada pasien untuk mengatur posisi semi fowler untuk

membantu dalam ekspansi paru. Keempat kolaborasi pemberian oksigen


43

sesuai advis dokter untuk membantu memenuhi kebutuhan oksigen

pasien (Wilkinson,2007).Kelima ajarkan teknik bernapas buteyko dengan

tujuan membantu mengurangi sesak napas dengan teknik non

farmakologi. Bentuk pengobatan nonfarmakologis adalah pengobatan

komplementer yang meliputi breathing technique (teknik pernafasan),

acupunture, exercise theraphy, psychological therapies, manual

therapies(Council, 2006).

Teknik pernapasan Buteykodapat membantu mengurangi kesulitan

bernapas pada penderita asma dan meningkatkan control pause. Caranya

adalah dengan menahan karbondioksida agar tidak hilang secara

progresif akibat hiperventilasi, sesuai dengan sifat karbondioksida yang

mendilatasi pembuluh darah dan otot, maka dengan menjaga

keseimbangan kadar karbondioksida dalam darah akan mengurangi

terjadinya bronkospasme pada penderita asma (Kolb, 2009).

Alasan penulis melakukan tindakan keperawatan selama 1x1

jam, karena ketidakefektifan pola nafas merupakan ketidakmampuan

untuk

memberikanventilasiyangadekuatpadasaatekspirasiatauinspirasisehing

ga

apabilapolanafastidaksegeraditanganiakanmenyebabkandyspneabahka

n kematian(Andra,2013).

5.1.3 Implementasi keperawatan

Implementasi adalah realisasi rencana tidakan untuk mencapai

tujuan yang telah ditetapkan, kegiatannya meliputi pengumpulan data


44

berkelanjutan, mengobservasi respon klien selama dan sesudah

pelaksanaan tindakan (Rohmah & Walid, 2016).

Implementasidiagnosa ketidakefektifan pola napas berhubungan

dengan hiperventilasi disesuaikan dengan intervensi yang sudah

ditentukan sebelumnya yaitu monitor pola napas dan vital sign, berikan

posisi semi fowler, ajarkan teknik bernapas buteyko, auskultasi suara

napas, catat adanya suara napas tambahan, kolaborasi pemberian o2 nasal

kanul.

Implementasi yang dilakukan penulis pada Ny. R pada tanggal 27

Mei 2017 yaitu mengkaji pola napas dan vital sign didapatkan data

subyektif klien mengatakan sesak napas, data obyektif klien tampak

sesak , RR: 30x/menit, nadi 70x/menit, tekanan darah 130/80 mmhg,

suhu tubuh 36oC. Mengajarkan teknik bernapas buteyko didapatkan data

subyektif klien mengatakan masih sesak napas, data obyektif klien

tampak memperhatikan teknik yang diajarkan. Mengauskultasi suara

napas, mencatat adanya suara napas tambahan didapatkan data subyektif

klien mengatakan sesak napas berkurang, data obyektif tidak terdengar

suara napas tambahan. Berkolaborasi pemberian oksigen nasal kanul

untuk meningkatkan oksigen yang masuk didapatkan data subyektif klien

mengatakan sesak napas sudah berkurang, data obyektif terpasang

oksigen 4 liter/menit.

Implementasi yang dilakukan penulis pada Tn. S pada tanggal 31

Mei 2017 yaitu mengkaji pola napas dan vital sign didapatkan data

subyektif klien mengatakan sesak napas, data obyektif klien tampak


45

sesak , RR: 28x/menit, nadi 110x/menit, tekanan darah 140/90 mmhg,

suhu tubuh 36,50C. Mengajarkan teknik bernapas buteyko didapatkan

data subyektif klien mengatakan masih sesak napas, data obyektif klien

tampak memperhatikan teknik yang diajarkan. Mengauskultasi suara

napas, mencatat adanya suara napas tambahan didapatkan data subyektif

klien mengatakan sesak napas berkurang, data obyektif tidak terdengar

suara napas tambahan. Berkolaborasi pemberian o2 nasal kanul untuk

meningkatkan oksigen yang masuk didapatkan data subyektif klien

mengatakan sesak napas sudah berkurang, data obyektif terpasang

oksigen 3 liter/menit.

Penulis memberikan tindakan teknik bernapas buteyko pada klien

yang dilakukan selama 5-10 menit, dan setelah dilakukan tindakan

dilakukan evaluasi. Respon sebelumdilakukantindakanini pasien

mengatakan tidak bisa mengontrol pernafasan secara benar, dengan

memberikan teknik bernapas buteyko diharapkan pasien merasa

nyaman dan dapat mengurangi kondisi sesak nafas pada pasien asma

saat terjadi serangan. Pengontrolan asma menggunakan teknik

pernafasan menjadi alternative pilihan bagi penderita asma (Council,

2006). Teknik pernafasan buteyko diyakini mampu mengurangi gejala

hyperventilation karena produksi nitric oxide dapat menyebabkan

bronkodilator jalan nafas (Bruton, 2005). Sehingga kurva disosiasi

oksihemoglobin yang dapat menghambat kelancaran oksigenasi dan efek

bohr dapat dikurangi (Zara, 2012).


46

5.1.4 Evaluasi keperawatan

Evaluasi merupakan penilaian dengan cara membandingkan

perubahan keadaan klien (hasil yang dimati) dengan tujuan dan kriteria

hasil yang dibuat pada tahap perencanaan (Rohmah & Walid, 2016).

Metode yang digunakan adalah dengan SOAP (Subyektif, Obyektif,

Analisis, Planning).

Evaluasi yang dilakukan pada diagnosa ketidakefektifan pola

napas berhubungan dengan hiperventilasi dilakukan pada Ny. R

tanggal 27 Mei 2017 yang hasilnya didapatkan data subyektif Ny. R

mengatakan sesak napas berkurang. Data obyektif tidak ada

penggunaanototbantupernafasan, tekanan darah 120/80 mmhg,

pernafasan24x/menit, nadi 76x/menit, suhu 360c. Analisa masalah

keperawatan teratasi. Hentikan intervensi.

Evaluasi yang dilakukan pada Tn. S pada tanggal 31 Mei 2017

yang hasilnya didapatkan data subyektif Tn. S mengatakan sesak

napas berkurang. Data obyektif tidak ada

penggunaanototbantupernafasan, tekanan darah 110/80 mmhg,

pernafasan24x/menit, nadi 100x/menit, suhu 36,50c. Analisa masalah

keperawatan teratasi. Hentikan intervensi.

Berdasarkan evaluasi pada Ny. R dan Tn. S teknik bernapas

buteyko bisa mengurangi sesak napas atau kesulitan berdapas pada

kedua klien, ini sesuai dengan jurnal Melastuti, E (2015) dengan judul

Efektivitas Teknik Pernafasan Buteyko terhadap Pengontrolan Asma


47

Di Balai Kesehatan Paru Masyarakat Semarang. Nurscope. Jurnal

Keperawatan dan Pemikiran Ilmiah, bahwa terdapat perbedaan kontrol

asma sebelum dan sesudah dilakukan teknik pernafasan Buteyko. Hal ini

didasarkan pada teori yang menerangkan bahwa hiperventilasi

bertanggung jawab terhadap peningkatan bronkospasme yang merupakan

akibat dari upaya tubuh menahan karbondioksida, dengan menggunakan

tehnik pernafasan Buteyko yang prinsip dasarnya adalah nasal breathing

(pernafasan hidung), efek turbulensi disaluran nafas yang diakibatkan

oleh penyempitan jalan nafas akan berkurang sehingga ventilasi-perfusi

didalam paru akan meningkat serta kondisi yang mengakibatkan tubuh

harus menyimpan karbondioksida berlebih didalam tubuh dapat

berkurang menurut (Bruton, 2005). Dengan kedua hasil klien tidak ada

kesenjangan antara teori dan penerapan.


BAB VI

KESIMPULAN DAN SARAN

6.1 Kesimpulan

Setelah penulis melakukan pengkajian, analisa data, penentuan

diagnosa, implementasi dan evaluasi tentang pemberian teknik bernapas

buteyko yang berguna untuk mengurangi sesak napas pada asuhan

keperawatan pada Ny. R dan Tn. S di ruang instalasi gawat darurat RSUD

Salatiga, maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut:

6.1.1 Pengkajian

Hasil pengkajian pemberian teknik bernapas buteyko terhadap

ketidakefektifan pola napas dalam mengurangi sesak napas pada Ny. R

dan Tn. S dengan diagnosa asma didapatkan data pada Ny. R keluhan

klien mengatakan sesak napas, batuk dan susah mengeluarkan dahaknya

dan sesak setelah beraktivitas dan didapatkan data pengkajian Airway

terdapat sputum yang menghalangi napas sehingga menimbulkan suara

wheezing. Breathing klien tampak terengah-engah dan ada otot bantu

pernapasan, respirasi klien 30x/ menit. Circulation Frekuensi nadi

70x/menit, tekanan darah 130/80 mmhg, capilary refil<2 detik, akral

teraba dingin, suhu tubuh 36OC. Hasil pemeriksaan paru-paru: inspeksi

adanya retraksi didnding dada palpasi vocal fremitus

kanandankiritidaksama,perkusisonor,auskultasiterdengarwheezing.

Hasil pengkajian pada Tn.S keluhan klien mengatakan sesak napas,

48
49

batuk dan sulit mengeluarkan dahak dan didapatkan data pengkajian

Airway terdapat sputum yang menghalangi napas sehingga

menimbulkan suara wheezing. Breathing klien tampak menggunakan

otot bantu pernapasan, respirasi rate 28x/ menit. CirculationFrekuensi

nadi 110x/ menit, tekanan darah 140/90 mmHg, capilary refil<2 detik,

akral teraba hangat, suhu tubuh 36,50c. Hasil pemeriksaan paru-paru:

inspeksi adanya retraksi didnding dada palpasi vocal fremitus

kanandankiritidaksama,perkusisonor,auskultasiterdengarwheezing.

6.1.2 Diagnosa Keperawatan

Diagnosa keperawatan yang diambil pada kasus Ny. R

ketidakefektifan pola napas berhubungan dengan hiperventilasi, diagnosa

keperawatan yang diambil pada Tn S ketidakefektifan pola napas

berhubungan dengan hiperventilasi.

6.1.3 Intervensi Keperawatan

Intervensi keperawatan yang dilakukan pada kedua klien yaitu Ny.

R dan Tn. S untuk menyelesaikan masalah ketidakefektifan pola napas

berhubungan dengan hiperventilasi antara lain: Monitor pola napas dan

vital sign, berikan posisi semi fowler, ajarkan teknik bernapas buteyko,

auskultasi suara napas, catat adanya suara napas tambahan, kolaborasi

pemberian oksigen nasal kanul.

6.1.4 Implementasi Keeperawatan


50

Implementasi dilakukan selama 1x1 jam pengelolaan pada setiap

klien. Implementasi pada diagnosa masalah nyeri akut berhubungan

dengan insisi pembedahan antara lain: Monitor pola napas dan vital sign,

berikan posisi semi fowler, ajarkan teknik bernapas buteyko, auskultasi

suara napas, catat adanya suara napas tambahan, kolaborasi pemberian

oksigen nasal kanul.

6.1.5 Evaluasi Keperawatan

Evaluasi dengan pemberian teknik bernapas buteyko dalam

mengurangi masalah sesak napas pada asuhan keperawatan Ny. R dan Tn.

S dengan diagnosa ketidakefektifan pola napas berhubungan dengan

hiperventilasi masalah teratasi, pada Ny. R sesak napas berkurang, tidak

terpasang oksigen nasal kanul dan vital sign dalam batas normal tekanan

darah 120/80 mmhg, pernafasan24x/menit, nadi 76x/menit, suhu 360C.

pada Tn. S sesak napas berkurang, tidak terpasang oksigen nasal kanul

dan vital sign dalam batas normal tekanan darah 110/80 mmhg,

pernafasan24x/menit, nadi 100x/menit, suhu 36,50c.

6.1.6 Analisa

Asuhan keperawatan Ny. R dan Tn. Sdalam pemberian teknik

bernapas buteyko terhadap sesak napas didapatkan adanya perubahan, Ny.

R sesak napas berkurang, RR dari 30x/menit menjadi 24x/menit. Tn. S

terjadi perubahan RR dari 28x/menit menjadi 24x/menit. Setelah diberikan

tindakan teknik bernapas buteyko sesak napas berkurang dan respirasi rate

kembali normal pada kedua klien. Hal ini sesuai dengan hasil penelitian

Melastuti, (2015) dengan judul Efektivitas Teknik Pernafasan


51

Buteykoterhadap Pengontrolan Asma Di Balai Kesehatan Paru

Masyarakat Semarang, menunjukkan ada perbedaan yang signifikan

sebelum dan setelah pemberian tindakan teknik bernapas buteyko.

6.2 Saran

6.2.1 Bagi Rumah Sakit

Diharapkan rumah sakit khususnya RSUD Salatiga dapat

memberikan pelayanan kesehatan dan mempertahankan hubungan

kerjasama baik antar tim kesehatan maupun pasien seta keluarga pasien,

dapat melengkapi sarana dan prasarana yang sudah ada secara optimal

dalam pemenuhan asuhan keperawatan dengan ketidakefektifan pola napas

pada penderita asma.

6.2.2 Bagi tenaga kesehatan khususnya perawat

Hendaknya perawat memiliki tanggung jawab dan ketrampilan

yang lebih dan selalu berkoordinasi dengan tim kesehatan lain dalam

memberikan asuhan keperawatan khususnya pada pasien dengan

gangguan oksigenasi terutama asma dan melakukan perawatan sesuai

dengan standart operasional prosedur.

6.2.3 Bagi institusi pendidikan

Dapat meningkatkan mutu pelayanan pendidikan yang lebih

berkualitas dengan mengupayakan aplikasi riset dalam setiap tindakan

yang dilakukan sehingga mampu menghasilkan perawat yang profesional,

terampil, inovatif, dan bermutu dalam memberikan asuhan keperawatan

yang komprehensif berdasarkan ilmu dan kode etik keperawatan.


52

6.2.4 Bagi pembaca

Diharapkan dapat menjadi referensi dalam pengaplikasian ilmu dan

meningkatkan pengalaman dalam melakukan intervensi berbasis riset

dibidang kegawatdaruratan.

6.2.5 Bagi penulis selanjutnya

Diharapkan penulis dapat menggunakan atau memanfaatkan waktu

efektif, sehingga dapat memberikan asuhan keperawatan pasa pasien

secara optimal.
DAFTAR PUSTAKA

Andra, S.W. 2013 .Keperawatan Medikal Bedah l. Jogjakarta: Nuha


Medika

Brunner & Suddarth. 2016. Keperawatan Medikal Bedah edisi 12. Jakarta: Buku
Kedokteran EGC

Darmanto. 2006. Faktor-Faktor Resiko Yang Berpengaruh Terhadap Kejadian


Asma Bronkhial. Disertasi. Program Pasca Sarjana Universitas
Diponegoro. Semarang

Delp And Mannig. 2008. Major Diagnosis Keperawatan Edisi 1. EGC. Jakarta

Gilbert, Gregory. 2009. Patient Assessment Routine Medical Care Primary And
Secondary Survey. San Mateo Country. England.

Gisella. 2016. Hubungan Tingkat Kecemasan dengan Serangan Asma pada


Penderita Asma di Kelurahan Mahakeret Barat dan Mahakeret Timur
Kota Manado. e-journal Keperawatan.Volume 4 Nomor 2

Kolb. 2009. Buteyko for the Reversal of Chronic Hyperventilation,


http://konol.google.com//latex-spance/buteyko

Kumoro. 2008. Pengaruh Pemberian Senam Asma Terhadap Frekuensi


Kekambuhan Asma Bronkial. Untuk Memenuhi Persyartan Dalam
Mendapatkan Gelar Sarjana Sains Terapan Fisioterapi: Skripsi (tidak
diterbitkan) UMS

Kusuman. A. 2008. Asma. Pt.Gramedia Pustaka. Jakarta

Melastuti. 2015. Efektifitas Teknik Pernapasan Buteyko Terhadap Pengontrolan


Asma di Balai Kesehatan Paru Masyarakat Semarang. ISSN 2476-8987
Nurscope Jurnal Keperawatan dan Pemikiran Ilmiah
Murwani. 2011. Perawatan Pasien Dalam. Yogyakarta: Gosyen Publishing

Musliha, 2010. Keperawatan Gawat Darurat. Nuha Medika. Yogyakarta.

Padila. 2013. Buku Ajar Keperawatan Gawat Darurat. Yogyakarta: Nuha Medika

Prasetyo. 2010. Seputar Masalah Asma. jogjakarta: Diva Press (Anggota Ikapi)

Rengganis. 2008. Diagnosis dan Tatalaksana Asma Bronkial. Manj.Kedokt


indo.Vol.58.No.11

Riskesdas. 2013. Data dan Informasi tahun 2013. (Profil Kesehatan Indonesia)

Riyadi. 2011. Keperawatan Medikal Bedah. Yogyakarta: Pustaka Belajar

Rohmah & Walid. 2016. Proses Keperawatan Teori & Aplikasi. Jogjakarta: Ar-
Ruzz Media

Soedarto. 2012. Alergi dan Penyakit Sistem Imun. Jakarta: CV Sagung Seto

Somantri. 2009. Asuhan Keperawatan Pada Klien dengan Gangguan Sistem


Pernapasan edisi 2. Jakarta: Salemba Medika

Surtiretna. 2013. Mengenal Sistem Pernapasan. Bandung: Kiblat Buku Utama

Wilkinson, Judith. M. 2007. Buku Saku Diagnosis Keperawatan Dengan


Intervensi NIC Dan Kriteria Hasil NOC Edisi 7, Penerjemah
Widyawati.Dkk. EGC. Jakarta.
LAMPIRAN
DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Nama : Khusnul Khotimah

Tempat, tanggal lahir : Boyolali, 02 Februari 1996

Jenis kelamin : Perempuan

Alamat rumah : Sorowetan Rt 23/Rw 5, Dukuh, Banyudono, Boyolali

Riwayat pendidikan :SD Negeri 2 Dukuhtahun 2008, SMP Negeri 2 Banyudono

tahun 2011, SMK Negeri 1 Banyudono tahun 2014

Riwayat pekerjaan :-

Riwayat pekerjaan :-

Publikasi :-

S-ar putea să vă placă și